Tas Rajut Wanita Handmade Buatan Lokal yang Multifungsi dan Cantik

Tas Rajut Wanita Handmade Buatan Lokal yang Multifungsi dan Cantik

Koleksi Tas Rajut dari Brand Lokal -Instagram @dowaofficial-

RADARLAMPUNG.CO.ID - Lagi sering lihat tas rajut berseliweran di sosial media? Nggak heran, karena tren crochet fashion sekarang semakin naik daun.

Uniknya lagi, banyak brand lokal yang mulai ikut meramaikan pasar dengan kreasi tas wanita model rajut handmade yang nggak kalah dari produk luar.

Mulai dari model selempang, ransel, sampai shoulder bag kekinian, semua tampil dengan pola unik dan penuh warna.

Berikut ada beberapa tas rajut lokal yang bisa dilirik. Semua punya ciri khas tersendiri, mulai dari desain, ukuran, sampai harga yang variatif.

BACA JUGA:Tips Merawat Tas Wanita Kesayangan Agar Awet dan Tetap Kinclong Seperti Baru

BACA JUGA:Rahasia Tampil Stylish Dengan Tas Wanita Sesuai Postur Tubuh, Yuk Cek Panduannya

Mungkin salah satunya bakal jadi favorit baru buat nemenin aktivitas harian.

1. Vani Shoulder Bag dari Dowa 

Brand asal Yogyakarta, Dowa, dikenal sebagai pelopor tas rajut modern yang punya kualitas bagus dan detail rajutan yang rapi banget. 

Salah satu produk tas wanita yang mencuri perhatian adalah Vani Shoulder Bag, tas berukuran 22 cm x 30 cm x 27 cm ini dibuat dari benang polypropylene yang awet dan tahan lama.

Dengan lapisan dalam dari bahan nylon twill yang anti air.

Fitur tambahannya juga fungsional, seperti kancing magnet dan tali serut yang bikin tas ini tetap aman tapi tetap manis tampilannya. 

BACA JUGA:Kejutan Sore Klik Link DANA Kaget, Saldo Gratis Rp 200 Ribu Siap Transfer Ke Nomor Hp

BACA JUGA:Saldo DANA Hemat Dengan Fitur Deals, Serbu Voucher Diskon Hingga 76 Persen!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: