Usulan Pemda di Lampung Belum Masuk Dalam 53 Daerah Yang Akan Laksanakan Sekolah Rakyat Tahun 2025

Usulan Pemda di Lampung Belum Masuk Dalam 53 Daerah Yang Akan Laksanakan Sekolah Rakyat Tahun 2025

Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung Aswarodi saat diminta keterangan di DPRD Lampung.---Foto: Prima Imansyah Permana/ Radarlampung.co.id.---

RADARLAMPUNG.CO.ID - Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf atau yang akrab disapa Gus Ipul menyatakan 53 daerah siap menyelenggarakan sekolah rakyat yang akan mulai oprasinonal tahun 2025.

Terkait hal tersebut, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Lampung Aswarodi mengatakan, Lampung tidak masuk ke dalam 53 daerah yang mulai menyelenggarakan sekolah rakyat di tahap pertama tahun 2025.

Tahap pertama ini, disampaikan Aswarodi, sekolah rakyat yang akan beroperasi sebanyak 53 daerah ini bangunannya milik Kementerian Sosial (Kemensos) RI.

Kata Aswarodi, untuk sekolah rakyat yang diusulkan kabupaten/kota dan provinsi di seluruh Indonesia akan dilakukan survei pada tahap dua dan tahap tiga.

BACA JUGA:Cuan Mantap! 3 Link DANA Kaget Terbaru Siap Dicairkan, Ada Saldo Gratis Rp 277 Ribu Langsung Kirim Ke Nomor Hp

"Tahap dua, ada 138 kabupaten/kota dan provinsi di Indonesia. Termasuk di Provinsi Lampung," ujar Aswarodi, Senin 14 April 2025.

"Provinsi Lampung kita usulkan masuk yang kedua juga. Tahap pertama 53 bangunan itu seluruhnya bangunan milik Kementerian Sosial," sambungnya.

Lanjut Aswarodi, dari 15 kabupatan/kota dan satu provinsi di Lampung hanya Kabupaten Pringsewu yang tidak mengusulkan karena tidak memiliki lahan.

"Semua mengusulkan, hanya Pringsewu yang tidak mengusulkan karena tidak ada lahan. Untuk dua lokasi usulan Pemprov Lampung kita menunggu perkembangan survei dalam waktu dekat," ungkapnya.

BACA JUGA:Super Hemat! Promo Indomaret Spesial Produk Perawatan, Senin 14 April 2025, Dapatkan Diskon Mulai Rp 22 Ribu

Pada kesempatan tersebut Aswarodi menyampaikan, cepat tidaknya survei dari Kemensos tergantung dari usulan pemerintah daerah.

"Jadi siapa yang lebih cepat mengusulkan dia yang duluan. Seperti di Lampung yang duluan Lampung Timur, Tulang Bawang, Mesuji, Pesisir Barat, dan provinsi," terangnya.

"Ini mungkin di tahap dua. Tahap kedua bulan-bulan ini dan ketiga bulan depan. Operasionalnya tahun depan. Kalau yang tahun ini yang 53 tadi," ungkapnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: