Dilantik 6 Februari 2025, Mirza: Persiapan Pelantikan Berjalan Lancar

Dilantik 6 Februari 2025, Mirza: Persiapan Pelantikan Berjalan Lancar

Gubernur Lampung Terpilih, Rahmat Mirzani Djausal (tengah).--

BACA JUGA:Promo ShopeeFood Hari Ini, Klaim Voucher Diskon Hingga 60 Persen Untuk Makan Siang Lebih Kenyang

Pasca pelantikan, Mirza akan mengikuti berbagai agenda penting, termasuk silaturahmi dengan masyarakat dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). 

"Setelah pelantikan, pada tanggal 7 Februari akan ada rapat paripurna dan silaturahmi dengan Forkopimda," jelasnya.

Disinggung terkait persiapan pelantikan, Mirza mengaku tidak ada persiapan khusus namun terkait pakaian untuk pelantikan sudah dipersiapkan.

"Untuk ukuran baju sudah Alhamdulillah selesai," tambahnya. 

BACA JUGA:Mahdi Yusuf Resmi Jabat Direktur Utama Bank Lampung

Lebih lanjut, Mirza menyebut bahwa prioritas utama dalam program 100 hari kepemimpinannya adalah memperbaiki infrastruktur jalan provinsi. 

"Kami akan berusaha semaksimal mungkin memperbaiki jalan-jalan provinsi agar memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Selain itu, kami juga akan mendukung program pemerintah pusat, seperti kebijakan makan siang bergizi dan hilirisasi pangan," tambahnya.

Pelantikan ini akan menjadi awal dari langkah besar Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela untuk membawa Lampung menuju perubahan nyata, sejalan dengan visi 'Lampung Maju Menuju Indonesia Emas' yang mereka usung.

Kabar perubahan jadwal pelantikan kepala daerah ini dibenarkan Kepala Biro Pemerintah dan Otonomi Daerah Provinsi Lampung, Binarti Bintang.

BACA JUGA:Pinjol Easycash Dibawah Rp 20 Juta Cair Tanpa Slip Gaji, Cek Simulasi Cicilan per Bulan

Ia mengatakan bahwa saat ini pihaknya sedang menyiapkan perubahan jadwal pelantikan.

"Iya betul, saat ini kami sedang menyiapkan perubahan jadwal tersebut," ujar Binarti Bintang saat dikonfirmasi pada Rabu 22 Januari 2025.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: