Usulkan Pembangunan Tiga Pasar di Pesawaran

Usulkan Pembangunan Tiga Pasar di Pesawaran

radarlampung.co.id – Setelah pembangunan tiga pasar melalui dana Tugas Pembantuan (TP) Kementerian Perdagangan, yakni Pasar Rakyat Desa Roworejo, Kecamatan Negerikaton dan Pasar Gerning serta Pasar Batanghari Ogan, Kecamatan Tegineneng,  tahun ini diusulkan program serupa pada tiga lokasi. Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona mengatakan, pembangunan pasar sudah dipastikan pada dua lokasi. ”Mudah-mudahan diakomodir tiga pasar oleh pemerintah pusat. Rencananya Hanura, Bangunsari dan Pasar Trikora,\" kata Dendi saat meninjau pasar rakyat Desa Gerning usai Musrenbang Kecamatan Tegineneng, Kamis (21/2). Representatifnya pasar rakyat diyakini mampu menstimulus gerak indeks perekonomian rakyat. Sehingga sirkulasi dan geliat perputaran ekonomi lebih banyak di pasar rakyat. ”Dengan berputarnya perekonomian, diharapkan penerimaan daerah yang sudah tertuang dalam regulasi mampu mengangkat pendapatan daerah maupun desa itu sendiri,\" tegasnya. Menurut Dendi, jika kemampuan APBD Pesawaran mendukung, tentunya bersama anggaran desa, sejumlah fasilitas pendukung dan kelengkapan lainnya seperti paving blok lahan bagian depan maupun belakang pasar, sumur bor dan fasilitas lainnya dapat dianggarkan. ”Kalau memungkinkan bisa melalui APBD. Tetapi saya juga berharap adanya dukungan dari desa,\" sebut dia. Bahkan sebagai bentuk transparansi dan akuntabilitas dalam penyelenggaraan penggunaan anggaran, Dendi mengajukan permohonan agar tiga pasar bantuan dari pusat tersebut diaudit oleh Irjen Kementerian Perdagangan. (ozi/ais)   

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: