353 Orang Ikut Tes PPPK Lamtim, Pemkab Tentukan Lokasi Tes

radarlampung.co.id-Sebanyak 353 pegawai honor di Kabupaten Lampung Timur akan mengikuti seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK). Rinciannya, 339 untuk tenaga guru, 13 tenaga penyuluh dan 1 tenaga kesehatan. Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Lampung Timur M.Noor Alsyarif menjelaskan, seleksi akan menggunakan Computer Assisted Test (CAT). Lokasi yang dipilih untuk tes adalah laboratorium komputer SMAN Bandarsribowono. Waktu tes, lanjutnya, Minggu (24/2) mulai pukul 07.30 WIB. \"Seperti pada seleksi CPNS tahun 2018 lalu, para peserta tes PPK juga dilarang membawa telepon genggam, senjata tajam maupun alat tulis dan harus berpakaian rapi,” lanjut M.Noor Alsyarif, jumat (22/2). Dijelaskannya pegawai honor yang melamar untuk formasi PPPK sejumlah 371 orang. Namun, dari hasil verifikasi 18 orang dinyatakan tidak lengkap berkas. Sehingga yang berhak mengikuti seleksi sebanyak 353 orang. “Peserta seleksi yang berhak mendaftar sebagai PPK adalah pegawai honor yang sudah masuk dalam database BKN,” jelasnya. Untuk PPPK tahun ini Pemerintah Kabupaten Lampung Timur mengusulkan 161 orang. Menurut M.Noor Alsyarif total pegawai honor K2 yang tersisa masih 500 orang. Namun, karena anggaran penggajian PPPK ditanggung kabupaten/kota maka pengusulan pun dibatasi sebanyak 161 orang.(wid/wdi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: